Bisnis merchandise merupakan salah satu bisnis yang cukup stabil dan tahan lama. Biasanya karena target pasar yang selalu ada dari tahun ke tahun. Target pasarnya pun luas, mulai dari komunitas, perusahaan, hingga individu.

Sebut saja merchandise untuk fans K-pop, atau souvenir untuk brand atau perusahaan tertentu, atau membuat merchandise para artis. 

Untuk memulai bisnis ini, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Simak tips bisnis lengkapnya berikut ini.

Tips Memulai Bisnis Merchandise Bagi Pemula

1. Pelajari tentang merchandise lebih dalam

Saat ingin memulai suatu bisnis tertentu, Anda perlu melakukan riset dan mempelajari lebih dalam terkait hal yang ingin Anda jalani. Termasuk ketika ingin memulai bisnis Merchandise ini. 

Penting sekali untuk Anda memiliki pengetahuan umum dan mendalam seputar merchandise ini. Anda juga bisa berdiskusi dengan orang-orang atau kenalan yang berkecimpung di bisnis yang sama. 

2. Tentukan jenis merchandise yang akan dijual

Merchandise ini banyak sekali bentuknya, ada berupa kaos, topi, botol minum, dan sebagainya. Berikut beberapa pilihan ide barang yang bisa Anda tawarkan:

– T-shirt

Dari dulu sampai sekarang T-shirt memang menjadi produk merchandise yang banyak diminati. Hampir semua brand atau perusahaan besar memilih kaos sebagai merchandisenya yang dibagikan pada para peserta. 

Selain karena barang ini bermanfaat, t-shirt juga jadi media untuk promosi dan identitas suatu brand. Kaos sablon bisa jadi produk pilihan untuk bisnis merchandise Anda.

Baca juga: 7 Ide Desain Kaos Distro Terbaru 2021

– Topi

Selain baju, topi juga jadi pilihan banyak brand yang ingin mempromosikan perusahaannya. Topi juga bisa jadi pilihan yang tepat karena barang ini sangat digemari oleh para remaja untuk digunakan sehari-hari. 

– Tote bag

Tote bag memang ramai digunakan belakangan ini. Tote bag bahkan menjadi tren karena konsepnya simpel dan dari segi fungsi sangat bermanfaat. Tak heran, untuk berbagai acara tote bag menjadi pilihan merchandise yang dibagikan. Ini bisa Anda manfaatkan sebagai peluang bisnis tentunya.

– Gantungan kunci

Gantungan kunci merupakan pilihan merchandise yang ada dari dulu hingga sekarang, tanpa hilang ketenarannya. Apalagi anak-anak sekarang menyukai hal-hal yang simbolis dan filosofis. Dan melalui gantungan kunci ini, mereka bisa menunjukkan identitas mereka. 

Ini tentu harus dimanfaatkan sebagai peluang bisnis. Anda bisa memasarkan pada perusahaan yang ingin membuat merchandise gantungan kunci untuk para pesertanya. 

3. Bangun networking dan join komunitas

Networking dalam dunia bisnis itu sangat penting sekali. Bagi Anda yang ingin memulai bisnis merchandise bisa memulai membangun networking. Seperti misalnya menawarkan produk merchandise Anda pada perusahaan-perusahaan yang sering mengadakan event, bekerja sama dengan event organizer yang biasa menyelenggarakan seminar bagi perusahaan atau brand, atau bisa bergabung dengan komunitas tertentu dan menawarkan produk merchandise Anda. 

4. Bekerja sama dengan konveksi terpercaya

memulai bisnis tidak perlu harus memiliki modal besar. Dengan modal seadanya pun, Anda tetap bisa memulai bisnis merchandise ini.

Salah satunya dengan bekerja sama dengan jasa konveksi yang terpercaya untuk menyediakan produk yang Anda jual, seperti kaos sablon, topi, tote bag, dan sebagainya. Dengan menjadi reseller, Anda tentu tidak memerlukan modal yang besar sama sekali.

Pastikan memilih konveksi yang sudah berpengalaman dan profesional dengan kualitas produk yang baik. Salah satu konveksi yang bisa menjadi pilihan adalah 89 Blue Garment. Konveksi Jakarta ini sudah berpengalaman lebih dari 8 tahun menyediakan kaos, seragam kantor, hingga jaket untuk berbagai perusahaan besar di Indonesia. 

Baca juga: 7 Tips Memulai Bisnis Konveksi dari Pemilik 89 Blue Garment, Wajib Disimak!

5. Manfaatkan social media dan market place

Anda bisa memanfaatkan sosial media untuk mempromosikan bisnis merchandise Anda. Apalagi sosial media sekarang ini jadi salah satu channel yang powerful untuk mempromosikan bisnis Anda. 

Selain itu, Anda juga bisa memanfaatkan market place karena jangkauannya lebih luas, bisa seluruh Indonesia bahkan ke luar negeri sekaligus. 

6. Konsisten

Dalam menjalani apapun, siperlukan konsistensi, termasuk bisnis merchandise. Anda dituntut untuk konsisten menciptakan produk dengan kualitas terbaik dan desain yang unik. Dengan demikian, customer akan betah untuk terus membeli produk merchandise Anda.

7. Menjaga nama baik dan reputasi 

Menjaga nama baik bisnis yang Anda jalani sangatlah penting, termasuk bisnis merchandise. Nama baik dan reputasi ini harus dibangun seumur hidup.

Salah satu cara menjaga nama baik bisnis konveksi yang dimiliki adalah dengan selalu menjaga kualitas produk yang diciptakan. Oleh sebab itu, penting memilih jasa konveksi yang terpercaya dan berkualitas agar produk yang dihasilkan juga bukan kaleng-kaleng. Anda bisa memilih 89 Blue Garment karena sudah berpengalaman dan profesional.

Jangan pernah membuat klien Anda kecewa terhadap produk maupun profesionalitas bisnis Anda. 

8. Lakukan evaluasi berkala

Jika bisnis Anda sudah berjalan, perlu dilakukan evaluasi secara berkala untuk melihat apa saja penjualan yang masih kurang. 

Dengan melakukan evaluasi tahunan, Anda akan tahu langkah-langkah apa yang akan dilakukan untuk melakukan inovasi lebih baik ke depannya.

Itulah 8 tips dalam memulai bisnis merchandise bagi pemula tanpa perlu modal besar. Anda bisa menghubungi 89 Blue Garment untuk bekerjasama dalam pembuatan produk merchandise untuk bisnis Anda bisa via WhatsApp. Jangan lupa follow akun Instagram-nya di @89bluegarment.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *